Rembuk Stunting Kegiatan Konvergensi Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Way Kanan

    Rembuk Stunting Kegiatan Konvergensi Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Way Kanan
    Rembuk Stunting Dalam Rangka Konvergensi Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Way Kanan Tahun 2021

    WAY KANAN - Pertemuan Rembuk Stunting Kegiatan Konvergensi Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Way Kanan Tahun 2021
    Di Gedung Serba Guna (GSG) Pemerintah Daerah (Pemda) Way Kanan, Selasa, (16/3/2021).
     
    Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Way Kanan, Sekda, Para Asisten, Inspektur, Sekretaris Dewan, Kepala Badan, Dinas, Bagian di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Way Kanan, Ketua BPJS Kabupaten Way Kanan, Camat se-Kabupaten Way Kanan, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Way Kanan, Ketua Darma Wanita Persatuan Kabupaten Way Kanan, Ketua Organisasi Profesi Kesehatan, dan Ketua Forum Anak daerah.

    Dalam Sambutan tertulisnya, Bupati H. Raden Adipati Surya, S.H., M.M., menyampaikan dalam pidatonya,

    "Pertama-tama marilah kita panjatkan Puji dan Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan rahmat dan karunia-Nya kepada kita sekalian, sehingga kita dapat menghadiri Pada Pertemuan Rembuk Stunting Kegiatan Konvergensi Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Way Kanan Tahun 2021 dalam keadaan sehat walafiat.
    Shalawat beriring salam marilah senantiasa kita sanjungkan kepada junjungan dan tauladan kita Nabi Muhammad SAW, beserta segenap keluarga dan para sahabatnya yang senantiasa kita nantikan syafaatnya di Yaumil Qiyamat kelak, amin ya robal allamin." Sambutnya.

    "Periode tahun 2020-2024 merupakan tahapan terakhir dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2005-2025, sehingga merupakan periode pembangunan jangka menengah yang sangat penting dan strategis. 
    RPJMN 2020-2024 akan memengaruhi pencapaian target pembangunan dalam RPJPN, di mana pendapatan perkapita Indonesia akan mencapai tingkat kesejahteraan setara dengan negara-negara berpenghasilan menengah atas (Upper-Middle Income Country) yang memiliki kondisi infrastruktur, kualitas sumber daya manusia, pelayanan publik, serta kesejahteraan rakyat yang lebih baik. 

    Sesuai dengan RPJPN 2005-2025, sasaran pembangunan jangka menengah 2020-2024 adalah mewujudkan masyarakat Indonesia yang mandiri, maju, adil, dan makmur melalui percepatan pembangunan di berbagai bidang dengan menekankan terbangunnya struktur perekonomian yang kokoh berlandaskan keunggulan kompetitif di berbagai bidang yang didukung oleh sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing. 
    Tatanan masyarakat Indonesia yang mandiri, maju, adil dan makmur, khususnya dalam bidang kesehatan salah satunya ditandai dengan Status kesehatan dan gizi masyarakat yang semakin meningkat serta proses tumbuh kembang yang optimal, yang ditandai dengan meningkatnya Umur Harapan Hidup (UHH) dan Healthy Adjusted Life Expectancy (HALE).

    Penurunan prevalensi wasting dan stunting pada balita merupakan sasaran pokok RPJMN 2020-2024. Prevalensi stunting di Kabupaten Way Kanan telah terjadi penurunan dari 36, 07% tahun 2018 (Riskesdas 2018), dan pada tahun 2019 menjadi 27, 7% (SSGBI 2019).

    Upaya penurunan stunting tidak semata tugas sektor kesehatan karena penyebabnya yang multidimensi, tetapi harus melalui aksi multisektoral. Intervensi spesifik dilakukan oleh sektor kesehatan, sementara intervensi sensitif dilakukan oleh seluruh pemangku kepentingan. Berdasarkan Keputusan Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Nomor KEP 42/M.PPN/HK/04/2020 Tentang Penetapan Perluasan Kabupaten/Kota Lokasi Fokus Intervensi Penurunan Stunting Terintegrasi tahun 2021 bahwa Kabupaten Way Kanan merupakan salah satu dari 100 kabupaten perluasan lokus stunting.
    Penurunan stunting penting dilakukan sedini mungkin untuk menghindari dampak jangka panjang yang merugikan seperti terhambatnya tumbuh kembang anak.

    Stunting mempengaruhi perkembangan otak sehingga tingkat kecerdasan anak tidak maksimal, hal ini beresiko menurunkan produktivitas saat dewasa. 
    Stunting juga menjadikan anak rentan penyakit dan beresiko lebih tinggi menderita penyakit kronis di masa dewasanya. Bahkan stunting dan berbagai bentuk masalah gizi diperkirakan berkontribusi pada hilangnya 2-3% Produk Dometik Bruto (PDB) setiap tahunnya.
    Penurunan stunting memerlukan intervensi yang terpadu mencakup integrasi gizi spesifik dan gizi sensitif. Penyelenggaran intervensi penurunan stunting terintegrasi merupakan tanggungjawab bersama lintas sektor dan bukan tanggung jawab salah satu institusi saja. Untuk itu diperlukan sebuah tim lintas sektor sebagai Pelaksana Aksi Integrasi. 

    Kabupaten Way Kanan telah menetapkan 39 Kampung sebagai desa lokasi fokus penanganan stunting pada tahun 2021, bukan berarti kampung lainnya tidak mendapat perhatian. Sampai tahun 2024 secara bertahap seluruh kampung di Kabupaten Way Kanan akan menjadi lokus penanganan stunting.

    Pada kesempatan hari ini kita akan bersama-sama mendeklarasikan komitmen pemerintah Kabupaten Way Kanan dalam penurunan stunting terintegrasi, saya sangat berharap kegiatan ini bukan hanya sekedar seremonial saja tetapi menunjukkan keseriusan Pemerintah Kabupaten Way Kanan dalam penanganan dan pencegahan kejadian stunting.

    Untuk itu Bupati berharap kepada seluruh peserta yang hadir pada kesempatan tersebut  dari instansi yang berkontribusi langsung dalam kegiatan penurunan stunting terintegrasi, dan iya juga sangat menantikan aksi dari semuanya, agar terwujud masyarakat Way Kanan yang unggul dan sejahtera. 

    Diakhir pidatonya Bupati Raden Adipati Surya menyampaikan pantun yang berbunyi:
    “Ke pasar baru beli batik, ke pasar baru beli kepiting, untuk Kabupaten Way Kanan lebih baik, mari bersama kita jaga stunting" Tutupnya. (Tr)

    Way Kanan Lampung
    Aftisar Putra

    Aftisar Putra

    Artikel Sebelumnya

    Program Kemandirian Perempuan PC Fatayat...

    Artikel Berikutnya

    Rapat Koordinasi Gugus Tugas Kabupaten Layak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami